Wednesday, August 29, 2012

Ar Rahman


Berpeganglah pada Al Qur’an dan sunnah Rasul...inilah peninggalan manusia termulia di muka bumi bagi seluruh umat muslim
Begitu banyak ilmu yang terkandung di dalamnya dan selalu ku rasakan kekuatan berlebih setiap kali selesai membaca surah Ar Arrahman, ibarat mengisi ulang baterai di HP begitu pula dengan surat Ar Rahman dalam hidupku...menambah kekuatan kembali setiap kali lelah dan terus terusan megeluh akan segala cobaan hidup..tiada terkira nikmatyang Allah berikan.

Tanpa bermaksud menggurui dan sok tau, kali ini aku ingin berbagi tentang khasiat surat Ar rahman yang sejak dulu sangat ku sukai arti terjemahannya
Kurangkum dari beberapa blog dan website.
Sesuai namanya Ar Rahman ( Yang Maha Pengasih). Sekilas dari namanya mungkin kita membayangkan bahwa surat Ar Rahman bercerita tentang kemurahan dan sifat penyayang Tuhan.
Dalam membaca Al qur'an memang sebaiknya selalu diikuti dengan membaca artinya dan kemudian memahami maknanya. # semoga kita semua mampu melaksanakannya

Mengapa surat Ar Rahman sangat bagus bila dibaca setiap hari...?

Sebenarnya banyak hal yang diajarkan didalam surat Ar Rahman ini. Khususnya mengenai rasa syukur yang harus kita lakukan setiap saat.
Bahkan di dalam surat Ar Rahman disebutkan hingga 31 kali
” Fa Bi ayyi Ala irobbikuma Tukadzdziban" yang artinya "nikmat Tuhan Yang manakah yang engkau dustakan".

Keutamaan membaca surat Ar Rahman setiap hari

1. Rasulullah saw bersabda:
 “Barangsiapa yang membaca surat Ar-Rahman, Allah akan menyayangi kelemahannya dan meridhai nikmat yang dikaruniakan padanya.”
(Tafsir Nur Ats-Tsaqalayn 5/187).

2. Imam Ja’far Ash-shadiq (sa) berkata:
“Barangsiapa yang membaca surat Ar-Rahman, dan ketika membaca kalimat ‘Fabiayyi âlâi Rabbikumâ tukadzdzibân’,
ia mengucapkan: Lâ bisyay-in min âlâika Rabbî akdzibu (tidak ada satu pun nikmat-Mu, duhai Tuhanku, yang aku dustakan),
jika saat membacanya itu pada malam hari kemudian ia mati, maka matinya seperti matinya orang yang syahid;
jika membacanya di siang hari kemudian mati, maka matinya seperti matinya orang yang syahid.”
(Tsawabul A’mal, hlm 117).

3. Imam Ja’far Ash-Shadiq (sa) berkata: “Jangan tinggalkan membaca surat Ar-Rahman, bangunlah malam bersamanya, surat ini tidak menentramkan hati orang-orang munafik, kamu akan menjumpai Tuhannya bersamanya pada hari kiamat, wujudnya seperti wujud manusia yang paling indah, dan baunya paling harum.
Pada hari kiamat tidak ada seorangpun yang berdiri di hadapan Allah yang lebih dekat dengan-Nya daripadanya.
Pada saat itu Allah berfirman padanya:
“Siapakah orang yang sering bangun malam bersamamu saat di dunia dan tekun membacamu. Ia menjawab: Ya Rabbi, fulan bin fulan, lalu wajah mereka menjadi putih, dan IA berkata kepada mereka: Berilah syafaat orang-orang yang mencintai kalian, kemudian mereka memberi syafaat sampai yang terakhir dan tidak ada seorang pun yang tertinggal dari orang-orang yang berhak menerima syafaat mereka. Lalu ia berkata kepada mereka: Masuklah kalian ke surga, dan tinggallah di dalamnya sebagaimana yang kalian inginkan.”
(Tsawabul A’mal, hlm 117).

Allah  begitu pemurah dan selalu mengingatkan kepada manusia untuk selalu bersyukur dan bersyukur. Tidak cukup hanya sekali...tetapi berkali-kali. Apakah Allah tidak Maha Pemurah..... Allah begitu sabar dan telaten kepada umatnya. Sampai berkali-kali mengingatkan ..untuk selalu bersyukur. Coba kalau kita...ada teman yang salah ...paling-paling kita hanya sekedar mengingatkan...1 kali atau 2 kali. Setelah itu ya sudah...terserah. Tetapi Tuhan Maha Pemurah kepada manusia. Dan tentu saja tidak setiap manusia yang bisa mengambil hikmah...hanya manusia yang terbuka hatinya saja ....yang dapat menangkap hidayah. So....bukalah hatimu....agar dapat hidayah.

Allah begitu sabar menanti kita kembali ke jalan-NYA
tapi mengapa kita tidak pernah sabar menanti terkuaknya rahasia indah yang Allah persiapkan untuk kita ?
Ya Allah semoga senantiasa KAU penuhi hatiku
dengan rasa ma’af, rasa ikhlas, rasa syukur dan persaan berbaik sangka selalu pada segala rencana-MU

Mengapa kita diminta bersyukur..?
Karena rasa syukur adalah pangkal segala kebahagiaan hidup. Orang yang mudah bersyukur kepada Tuhan....maka orang itu akan mudah memperoleh hidayah. Akibatnya hidupnya menjadi tenang dan tenteram. Kebahagiaan akan menyelimuti hidupnya.

Demikian sedikit gambaran dariku tentang rahasia dibalik surat ar rahman.....yaitu rasa syukur.
Jakarta, 29 Agustus 2012

Tuesday, August 14, 2012

Menangislah

Silahkan menangisi kenyataan
Karena airmata membasuh luka
Silahkan mencaci Allah
Bila kau kecewa dengan keadaan

Tapi tidakkah kau malu
Saat kembali mengadu kepada Allah?

DIA memberi kita masalah pasti serangkai dengan solusinya
Bersabarlah

15 Agustus 2012
Untuk seorang teman..jangan putus asa yaaa

Friday, August 10, 2012

Inginku nikah di Masjidil Haram



Mengkhayal dan memimpikan pernikahanku kelak di laksanakan di Masjidil Haram sah sah aja donk...karena mimpi adalah harapan dan harapan ada di setiap doa
Allah pun suka pada hambaNYA yang selalu berharap hanya kepadaNYA melalui dialog panjang dalam lantunan do’a pengharapan
Sudah sangat lama aku menginginkan pernikahan tapi ternyata hingga saat ini Allah SWT belum memperkenankan
Belum dipertemukan dengan jodoh yang kuharapkan kelak bisa menjadi imam buatku di dunia dan akherat dimana kami berdua bisa menjadi sahabat dalam urusan agama dunia dan akherat dengan mencintai jujur dan tulus dari hati dengan cintanya bermanfaat bagiku di dunia dan akherat. Jodoh terbaik menurut Allah

Ga mau terlalu memikirkan waktu dan biaya pernikahan di Masjidil Haram, sekarang hanya ingin mencatat syarat syara buat menikah di Masjidil Haram
Lupakan soal duit..karena bermimpi dan mengkhayal adalah gratis :p

Akad Nikah bagiku pertalian dua hati keluarga besar dalam ikatan suci dengan menyebut nama Allah dan Rasul-NYA selamanya. Peristiwa yang sangat sakral dan dinantikan setiap pasangan dan diberitahukan ke lingkungan sekitar untuk menghindari fitnah. Namun, sejalan dengan waktu dan keinginan menjadi tamu di Rumah Allah, tumbuh keinginan untuk  menikah di Masjid Alharam Makkah 
#saat baca tulisan ini jangan pusing mikirin biayanya #

Menikah di Masjidil Haram? Alasannya, selain hikmat dan sakral, tentu sekaligus mendekatkan diri kepada ALLAH SWT. Niatan suci menikah di tempat suci dan menjadi pasangan yang juga suci.
Menikah sekaligus Umrah dan beribadah ke tempat suci, tempat yang dimuliakan oleh Allah SWT...

Setelah browsing sana sini,

 Rukun akad nikah dalam Islam
1. Adanya kedua mempelai yang tidak memiliki penghalang keabsahan nikah
2. Adanya penyerahan (ijab), yang diucapkan wali atau orang yang menggantikan posisinya dengan mengatakan kepada (calon) suami, 'Saya nikahkan anda dengan fulanah' atau ucapan semacamnya.
3. Adanya penerimaan (qabul), yaitu kata yang diucapkan suami atau ada orang yang menggantikan posisinya dengan mengatakan, 'Saya menerimnya.' atau semacamnya.

Adapun syarat-syarat sahnya nikah adalah:
1. Masing-masing kedua mempelai telah ditentukan, baik dengan isyarat, nama atau sifat atau semacamnya.
2. Kerelaan kedua mempelai. Berdasarkan sabda Nabi sallallahu’alaihi wa sallam:
3. Yang melakukan akad bagi pihak wanita adalah walinya. Karena dalam masalah nikah Allah mengarahkan perintahnya kepada para wali.
4. Ada saksi dalam akad nikah.

MENIKAH DI MASJIDIL HARAM ADA DUA KATAGORI

1. Menikah secara sederhana ( sah secara agama )
Artinya, calon pengantin minta dinikahkan kepada kedua orangtua masing-masing dengan memenuhi syarat syarat nikah dalam Islam  tanpa melibatkan administrasi pihak-pihak pencatat nikah.
Baru setelah pulang kembali ke tanah air, minta dinikahkan kembali secara administratif di hadapan pencatat nikah. Simple sekali ( cari mempelai laki-laki yang susah)

2. Dilakukan secara terbuka, calon pengantin sudah mengurus semua administrasi ke pencatat nikah,
Yang ke dua ini ada ketentuan-ketentuan yang berkaitan pihak KJRI …
Persyaratan bagi WNI yang akan melakukan pernikahan di KJRI Jeddah adalah sebagai berikut :
• Melengkapi Formulir modil N-1 s/d N-5 (calon suami dan calon isteri) yang terdiri dari :
* Surat Keterangan untuk Nikah (model N-1) dari Kepala Desa / Lurah;
* Surat Keterangan Asal-Usul (model N-2) dari Kepala Desa / Lurah;
* Surat Persetujuan Calon Mempelai (model N-3) dari Kepala Desa / Lurah;
* Surat Keterangan tentang Orang Tua (model N-4) dari Kepala Desa / Lurah;
* Surat Ijin Orang Tua (model N-5);
* Surat Kematian Orang Tua bagi yang orang tuanya sudah meninggal (model N-6)
Surat Kuasa Wali yang dibuat oleh Wali dengan 2(dua) orang Saksi dan diketahui oleh KUA, ditujukan kepada seseorang yang ditunjuk (dengan menyebut nama lengkap dan identitas Wali yang diberi kuasa); dan dengan menyebutkan bentuk/jumlah/besarnya nilai mahar (bilamana Wali Nikah yang sebenarnya berhalangan/tidak dapat hadir dalam acara Akan Nikah);
• Rekomendasi/pengantar dari KUA setempat yang ditujukan kepada KJRI Jeddah;
• Calon mempelai yang berstatus duda/janda harus melampirkan Akte Cerai resmi jika janda talak, atau Surat Kematian jika janda wafat;
• Fotocopy paspor dan KTP;
• Pasfoto terbaru berwarna ukuran 2×3 cm sebanyak 4 (empat) lembar.
Ingin menikah di Masjidil Haram ? Berikut ini beberapa ketentuannya :
1. Ada ijin dari Otoritas Masjidil Haram, biasanya KJRI hanya melayangkan surat permintaan ijin dimaksud jika yang menikah adalah pejabat, anak pejabat atau keluarga pejabat pemerintah RI dan tidak untuk jamaah haji/umroh biasa, mengingat pada dasarnya menikah di Masjidil Haram tidak ada anjurannya dalam agama;
2. Proses Akad Nikah tidak dilaksanakan di sekitar tempat tawwaf atau Hijir Ismail, tetapi di dalam masjid, baik di lantai bawah maupun lantai atas;
3. Proses Akad Nikah tidak mengganggu ketenangan orang yang sedang beribadah;
4. Pada waktu berlangsungnya Akad Nikah antara laki-laki dan perempuan duduk terpisah / tidak bercampur;
5. Proses Akad Nikah tidak memakan waktu lama;
6. Akad dilaksanakan di tempat yang agak sepi dari jamaah;
7. Menghindari tindakan yang tidak selayaknya seperti berciuman

sumber: KJRI Jeddah

Ya Allah, tak ada yang tak mungkin bagiMU
Aku ini adalah hambaMU dan ku serahkan segala hidup dan matiku hanyalah padaMU
Permudahkan proses bagiku bersatu dengfan imamku dan mengikuti sunnah Rasul-MU
agar kelak ku dapat melahirkan tentara pembela Agama-MU dan menjadi madrasah awal bagi anak-anak kami
Amin Amin YRA 

Jakarta, 10 Agustus 2012  

Imamku, indahmu sabarku

Imamku...ku nanti kau dalam kesabaran 
Setiap saat dalam do’aku..
aku bertanya tentang siapa gerangan mujahidku..
siapa gerangan yang kan jadi imam dalam rumah tanggaku..
siapa gerangan yang kan menggandengku menuju syurga yang dirindu....

mungkin dulu kita pernah bertemu..
atau hingga kini kita belum bertemu
tapi Allah akan mempertemukan kembali dengan cara itu..
cara indah yang semoga selalu dalam keberkahan padaNya untuk menyatu..

aku bersyukur bertemu denganmu..
bertemu sang mujahid pilihan Allah untukku..
bantu aku dalam lemahku…
ingatkanku dalam salahku…

aku dan kamu mungkin berbeda..
tapi kita punya visi dan misi yang sama..
membina rumah tangga yang penuh berkahNya..
dengan cara yang Rasulullah ajarkan lewat contoh nyatanya…

Jakarta, 10 Agustus 2012 

Tuesday, August 7, 2012

URUTAN NAMA BULAN DALAM ISLAM


Muharram,
artinya, yang diharamkan atau yang menjadi pantangan. 
Penamaan Muharram, sebab pada bulan itu dilarang menumpahkan darah atau berperang. Larangan tesebut berlaku sampai masa awal Islam.

Shafar,
artinya, kosong. Penamaan Shafar, karena pada bulan itu semua orang laki-laki Arab dahulu pergi meninggalkan rumah untuk merantau, berniaga dan berperang, sehingga pemukiman mereka kosong dari orang laki-laki.

Rabiu’ul Awal,
berasal dari kata rabi’ (menetap) dan awal (pertama). Maksudnya masa kembalinya kaum laki-laki yang telah meninqgalkan rumah atau merantau. Jadi awal menetapnya kaum laki-laki di rumah. Pada bulan ini banyak peristiwa bersejarah bagi umat Islam, antara lain: Nabi Muhammad SW lahir, diangkat menjadi Rasul, melakukan hijrah, dan wafat pada bulan ini juga.

Rabi’ul Akhir,
artinya masa menetapnya kaum laki-laki untuk terakhir atau penghabisan.

Jumadil Awal,
nama bulan kelima. Berasal dari kata jumadi (kering) dan awal (pertama). Penamaan Jumadil Awal, karena bulan mi merupakan awal musim kemarau, di mana mulai terjadi kekeringan.

Jumadil Akhir,
artinya, musim kemarau yang penghabisan.

Rajab,
artinya mulia. Penamaan Rajab, karena bangsa Arab tempo dulu sangat memuliakan bulan ini, antara lain dengan melarang berperang.

Sya’ban,
artinya berkelompok. Penamaan Sya’ban karena orang-orang Arab pada bulan ini lazimnya berkelompok mencari nafkah. Peristiwa penting bagi umat Islam yang terjadi pada bulan ini adalah perpindahan kiblat dari Baitul Muqaddas ke Ka’bah (Baitullah).

Ramadhan,
artinya sangat panas. Bulan Ramadhan merupakan satu-satunya bulan yang tersebut dalam Al-Quran, Satu bulan yang memiliki keutamaan, kesucian, dan aneka keistimewaan. Hal itu dikarenakan peristiwa-penistiwa peting seperti: Allah menurunkan ayat-ayat Al-Quran pertama kali, ada malam Lailatul Qadar, yakni malam yang sangat tinggi nilainya, karena para malaikat turun untuk memberkati orang-orang beriman yang sedang beribadah, bulan ini ditetapkan sebagai waktu ibadah puasa wajib, pada bulan ini kaurn muslimin dapat rnenaklukan kaum musyrik dalarn perang Badar Kubra dan pada bulan ini juga Nabi Muhammad saw berhasil mengambil alih kota Mekah dan mengakhiri penyembahan berhala yang dilakukan oleh kaum musyrik.

Syawal,
artinya, kebahagiaan. Maksudnya kembalinya manusia ke dalam fitrah (kesucian) karena usai menunaikan ibadah puasa dan membayar zakat serta saling bermaaf-maafan. Itulah yang mernbahagiakan.

Dzulqaidah,
berasal dari kata dzul (pemilik) dan qa’dah (duduk). Penamaan Dzulqaidah, karena bulan itu merupakan waktu istirahat bagi kaum laki-laki Arab dahulu. Mereka menikmatmnya dengan duduk-duduk di rumah.

Dzulhijjah
artinya yang menunaikan haji. Penamaan Dzulhijjah, sebab pada bulan ini umat Islam sejak Nabi Adam as. menunaikan ibadah haji.

Kutulis blog ini sebagai ucapan terima kasih untuk si Panda Banteng karena telah mengingatkanku di saat aku tidak pernah menghafal nama-nama bulan dalam tahun Islam. Terima kasih telah berbagi ilmu menuju kebaikan hidup

Informasi ku rangkum dari berbagai macam sumber via Mba Gugel :D